Bagian dari proses boot sebuah komputer adalah Power On Self Test (POST) yang menguji perangkat keras komputer. Tes POST yang sukses atau gagal ditandai dengan kode beep. Kode-kode beep BIOS ini menyediakan informasi sistem hardware untuk pengguna dan dapat membantu dalam proses pemecahan masalah, jika terjadi kasus komputer gagal booting.
Beberapa teknisi ahli komputer mungkin tahu semua kode bip dan maknanya. Pengguna lain mungkin akan memanfaatkan perangkat lunak, seperti Rizone Beep Code Viewer yang memberikan rincian tentang setiap kode beep dan kemungkinan penyebabnya. Perangkat lunak ini menampilkan informasi tentang kode bios beep milik AMI, AWARD, IBM dan Phoenix. Setiap urutan beep yang terdaftar akan dihubungkan dengan nama kesalahan yang terdapat pada komputer dan terdapat juga tips bagaimana mengatasi masalah pada komputer tersebut.
Software ini tidak menawarkan pilihan untuk mem-print kode beep. Meskipun demikian, Anda masih dapat menyalin dan menyisipkan teks ke dalam editor teks untuk di-print.
Rizone Beep Code Viewer |
Sumber : PC Media
Info : www.rizotech.com